Gula Pasir Dalam Es Teh

Tanya:
Prof. Yohanes Yth., saya memiliki pertanyaan yang sampai sekarang belum bisa saya temukan jawabannya. Begini, ketika saya membeli es teh di warung, penjualnya menuangkan gula pasir pada es teh tersebut. Gula pasir lama sekali larutnya, walaupun sudah saya aduk berkali-kali. Kenyataan ini berbeda dengan ketika saya membuat teh panas di dapur. Dengan beberapa kali adukan saja, gula pasir sudah larut dalam air. Saya ingin tahu, apa yang menyebabkan fenomena itu terjadi. Bersediakah Prof. Yo menjelaskannya? (M. Sofakul Muttaqin, di Blitar)
Jawab:
Sdr. Muttaqin, tentu saja saya bersedia menjelaskan. Kalau kita lihat susunan molekul air, di antara molekul-molekul itu ada ruang kosong. Gula dikatakan melarut dalam air jika molekul-molekul gula secara merata menempati ruang kosong di antara molekul-molekul air. Untuk mempercepat proses melarutnya gula, kita dapat melakukannya dengan mengaduk atau memanaskannya. Pengadukan akan mempercepat penyebaran molekul gula ke seluruh bagian air. Sedangkan pemanasan akan mempercepat gerakan molekul-molekul air sehingga molekul gula lebih mudah menempati ruang di antara molekul-molekul air. Ini tidak terjadi bila air dalam keadaan dingin.
(Yohanes Surya)